11 Desember 2017

Siapkan Kartu Seluler Telkomsel Dan XL Selama Berada Di Belitung

Sorry, No Signal
Sorry, No Signal

Salah satu hal yang perlu diperhatikan ketika bepergian atau berkunjung ke suatu tempat yang belum pernah dikunjungi adalah ketersediaan layanan telekomunikasi di tempat tersebut, khususnya layanan operator seluler. Akan sangat tidak berguna apabila perangkat telekomunikasi yang kita miliki (baca: handphone atau smartphone) tidak mendapatkan layanan dari operator seluler yang kita pakai karena layanan operator seluler tersebut tidak sampai jangkauannya ke lokasi kita berada, istilah awamnya 'no signal' atau 'no service'.

3 Desember 2017

Cara Menyeduh Kopi Ala Mas Belitung

Kopi Susu
Kopi Susu

Kota 1001 Warung Kopi. Ya benar, julukan tersebut disematkan untuk Kota Manggar, Ibu Kota dari Kabupaten Belitung Timur yang berada di ujung timur Pulau Belitung. Warung kopi (warkop) adalah pemandangan yang mudah dilihat apabila kita melintas di kota tersebut. Hal itu pula yang menjadi salah satu daya tarik bagi wisatawan yang berkunjung ke tanah Belitung, singgah di warkop untuk sekedar menikmati segelas kopi susu ataupun kopi-o (kopi hitam polos).